Makanan Khas Dubai Yang Lezat Dan Harus Kamu Cicipi

Makanan Khas Dubai Yang Lezat Dan Harus Kamu Cicipi

Makanan Khas Dubai Yang Lezat Dan Harus Kamu Cicipi

Makanan Khas Dubai Yang Lezat Dan Harus Kamu Cicipi
Makanan Khas Dubai Yang Lezat Dan Harus Kamu Cicipi

Makanan Khas Dubai Berikut Ini Memiliki Rasa Yang Sangat Lezat Dan Harus Kamu Cicipi Setidaknya Sekali Seumur Hidup. Dubai merupakan salah satu kota di negara bagian dari Uni Emirat Arab yang sangat populer dengan keindahan kotanya. Kota Dubai adalah kota terpadat yang terdapat di negara Uni Emirat Arab di karenakan merupakan ibukota dari Emirat Dubai. Dubai berada di sepanjang bagian selatan Teluk Persia dan sepanjang pantai tenggara di Jazirah Arab. Kota Dubai sangat terkenal akan keindahan kotanya yang memiliki gedung-gedung pencakar langit yang megah dan menakjubkan. Tidak heran jika banyak wisatawan yang berkunjung ke Dubai karena kotanya yang sangat menawan.

Dubai menjadi salah satu destinasi wisata yang sangat populer di dunia. Hal ini juga di dukung oleh banyaknya hotel bintang lima yang terdapat di Dubai sehingga menjadi kota dengan hotel bintang lima terbanyak di urutan kedua di dunia. Kemudian di Dubai juga terdapat bangunan yang paling tinggi di dunia yaitu Burj Khalifa. Gurun dengan pemandangan yang sangat indah serta pantai-pantai di tengah kota yang memanjakan mata juga terdapat di Kota yang indah ini.

Uni Emirat Arab tidak seperti tempat lain di dunia, dan Dubai di ibaratkan sebagai permata mahkotanya. Saat ini Dubai merupakan pusat pariwisata, bisnis, dan energi, serta merupakan rumah bagi Burj Khalifa yang sangat terkenal. Kemudian Dubai juga kaya akan budaya yang masih melekat dalam kesehariannya. Hal ini dapat kita lihat dari segala aspek di dalam masyarakatnya terutama dalam masakan Dubai yang sangat lezat. Makanan di Dubai masih kaya akan rempah dan terasa sangat lezat serta tradisional sedari dahulu. Baik kita mengunjungi Dubai untuk urusan liburan maupun bisnis, kita harus me-refreshing diri dengan mencicipi makanan khas Dubai yang lezat. Pasalnya makanan di Dubai memiliki rasa rempah-rempah yang kuat dan akan sangat memanjakan lidah kita.

Makanan Khas Dubai Yang Populer

Berikut merupakan beberapa Makanan Khas Dubai Yang Populer dan sangat lezat.

1. Shawarma

Makanan terkenal ini telah menyebar jauh melampaui Uni Emirat Arab. Terbuat dari ayam atau domba yang di panggang perlahan lalu di bumbui, shawarma adalah sejenis sandwich dari negeri Timur Tengah.

Shawarma biasanya di sajikan dalam roti Arab lalu di sajikan juga dengan sayuran, kentang goreng, tomat, acar, dan saus bawang putih. Meskipun shawarma dapat kita temui di manapun termasuk di Indonesia, menyantapnya di Dubai benar-benar merupakan pengalaman tersendiri yang sangat berkesan.

2. Mahalabia

Mahalabia atau Muhallebi adalah puding susu yang manis namun menyegarkan. Jenis puding ini di sajikan dengan topping seperti air mawar, pistachio, kapulaga, dan sirup gula. Rasanya seperti oase di tengah padang pasir karena sangat menyejukkan tenggorokan.

Bahan dasar Mahalabia terbuat dari tepung maizena, gula pasir, dan susu. Kemudian di lengkapi juga dengan beberapa rasa pilihan. Hidangan ini sangat cocok untuk dinner jika kita menginginkan suguhan segar setelah makan malam dan tidak terlalu manis. Dengan rasa manisnya yang menggugah selera, Mahalabia sangat populer di kalangan anak-anak.

3. Shuwa

Shuwa di sebut juga dengan ghuzi, khuzi, atau ouzi. Hidangan ini terbuat dari daging domba atau kambing yang di masak perlahan dan di padukan dengan kismis serta kacang panggang lalu di sajikan di atas nasi. Dagingnya memang di masak dalam waktu yang lama agar menghasilkan tekstur daging yang sangat empuk.

Dagingnya direndam terlebih dahulu dengan berbagai bumbu sebelum di bungkus dalam kantong yang terbuat dari daun lontar atau pisang kering. Kemudian daging di masukkan ke dalam oven bawah tanah untuk dimasak selama 24 hingga 48 jam. Shuwa di anggap sebagai makanan lezat dan biasanya hanya di sajikan pada acara-acara khusus seperti hari raya Idul Fitri. Hidangan Shuwa juga adalah salah satu hidangan paling populer di Dubai karena di anggap sebagai makanan lengkap. Kemudian Shuwa juga merupakan hidangan khas Uni Emirat Arab yang berarti perjalanan ke wilayah tersebut belum terasa lengkap tanpa mencoba Shuwa.

3. Matchbous

Matchbous adalah hidangan tradisional yang terbuat dari daging domba, ayam, ataupun daging kambing yang di masak bersama dengan nasi yang beraroma harum. Hidangan ini di buat dengan memasak daging yang sudah di bumbui dengan tomat, bawang bombay di dalam panci dengan kaldu atau air. Hal ini di lakukan agar dagingnya perlahan terlepas dari tulangnya. Daging kemudian di keluarkan dari panci dan di sajikan di dalam piring dan nasi lalu di tambahkan untuk di masak sesuai rasa. Setelah nasi siap, daging di masukkan kembali ke dalam panci untuk menyiapkan hidangan terakhir.

Matchbous merupakan sajian nasi tradisional yang memiliki cita rasa unik, kaya akan rempah, gurih dan pedas. Cengkeh, kapulaga, kulit kayu cassia , kunyit, dan baharat di dalamnya akan memberikan rasa rempah yang menakjubkan dan memanjakan lidah kita.

4. Margoogat

Margoogat atau margooga adalah makanan yang paling menenangkan di Dubai.

Rebusan lezat ini terbuat dari daging domba atau ayam, sayuran, kentang, roti arab, dan rempah-rempah yang harum. Rempah-rempah yang harum ini seperti campuran dari bumbu jinten, kunyit, dan bezar.

Rasanya sebenarnya mirip dengan rasa Matchbous yang di sajikan tanpa nasi dan dengan tambahan roti ataupun adonan. Saat rebusan sudah matang, roti di rendam atau adonan di masak dalam kaldu. Hal ini memungkinkan daging dapat menyerap semua rasa lezat dan menambah kelezatan di dalamnya.

5. Manousheh

Manousheh pada dasarnya adalah pizza Arab yang biasanya di sajikan untuk sarapan di Dubai. Bahan dasar Manousheh sebenarnya terbuat dari roti pipih khas Lebanon yang di taburi dengan berbagai topping. Toppingnya bisa berupa daging domba cincang, minyak zaitun, za’atar, keju, dan bahkan sesekali topping yang manis. Ketika makan Manosusheh, kita dapat memotong ataupun menggulungnya agar tidak akan berantakan.

6. Esh Asaraya

Esh Asaraya disebut juga sebagai roti harem dan merupakan makanan penutup yang sangat memanjakan lidah. Pada dasarnya Esh Asaraya adalah potongan roti manis yang di lapisi krim, dan di taburi dengan kacang pistachio. Teksturnya cukup mirip dengan kue keju, namun memiliki rasa tersendiri yang khas.

Esh Asaraya merupakan makanan terkenal di Dubai dan dapat di temukan dengan mudah, baik di toko roti lokal maupun restoran kelas atas. Dengan rasa yang kaya, lembut, dan manis, kita pasti akan di manjakan dengan rasanya saat menyicipinya sebagai makanan penutup.

7. Harees

Selanjutnya terdapat Harees yang membutuhkan waktu berjam-jam untuk membuatnya. Akan tetapi hidangan ini di buat dari bahan-bahan yang sangat sederhana. Sejumput garam di tambahkan ke dalam panci berisi gandum yang pecah-pecah, lalu di giling kasar, atau di rebus, lalu di masak berjam-jam hingga teksturnya halus. Kemudian, daging domba atau ayam di tambahkan ke dalam panci sebelum di masak lagi selama beberapa jam.

Ketika Harees sudah matang, teksturnya akan menyerupai bubur dan kita hampir tidak bisa membedakan antara daging dan butirannya. Sebagai penutup, sesendok ghee ataupun bawang goreng akan di taruh di atasnya. Di negeri rempah-rempah yang mewah ini, Harees adalah hidangan sederhana yang kaya akan rasa dan authentic.

Itu dia beberapa Makanan Khas Dubai yang wajib untuk kita cicipi saat berkunjung ke sana. Semoga dapat menambah wawasan kita mengenai lezatnya aneka Makanan Khas Dubai.