Buah Penambah Darah Untuk Mencegah Anemia

Buah Penambah Darah Untuk Mencegah Anemia

Buah Penambah Darah Untuk Mencegah Anemia

Buah Penambah Darah Untuk Mencegah Anemia

Buah Penambah Darah Berikut Ini Sangat Mudah Di Temukan Dan Dapat Mencegah Tubuh Kita Dari Masalah Anemia Atau Kekurangan Darah. Terdapat bermacam jenis buah-buahan yang dapat menambah darah dan ssangat cocok untuk di konsumsi penderita anemia. Tentunya terdapat banyak zat dan nutrisi penting yang terdapat di dalam buah penambah darah. Misalnya seperti vitamin B, zat besi serta vitamin C yang dapat mendukung peningkatan produksi sel darah merah.

Kurangnya sel darah merah di dalam tubuh dapat mengakibatkan kondisi kurang darah atau anemia. Kondisi ini biasanya akan muncul di karenakan banyak faktor. Akan tetapi faktor yang sangat umum terjadi adalah defisiensi atau kurangnya zat besi di dalam tubuh. Gejala kekurangan darah dapat berupa kepala yang pusing, rasa lemas, wajah pucat, jantung berdebar, hingga rasa seperti ingin pingsan. Biasanya dokter akan memberikan resep obat-obatan untuk menambah darah kepada penderita anemia. Kemudian mengonsumsi buah-buahan penambah darah juga akan di anjurkan oleh dokter agar sel darah merah semakin meningkat di dalam tubuh.

Jika merasa lelah dan pusing secara terus-menerus sebaiknya tidak di sepelekan. Pasalnya kondisi ini dapat menjadi pertanda munculnya penyakit anemia di dalam tubuh kita. Ketika kita mengalami kondisi anemia, berarti tubuh sedang mengalami kekurangan sel darah merah yang sehat. Selain itu, anemia juga dapat menjadi pertanda bahwa sel darah merah tidak bekerja dengan baik di dalam tubuh kita. Terdapat banyak faktor yang menyebabkan anemia, namun faktor yang paling umum terjadi adalah kurangnya asupan nutrisi dalam tubuh.

Bermacam jenis nutrisi sangat di perlukan untuk mendukung tubuh dalam menghasilkan sel darah merah. Tidak hanya asam folat, zat besi, vitamin B12, vitamin A dan tembaga juga akan berpengaruh pada produksi sel darah merah di dalam tubuh kita. Maka dari itu sangat penting untuk menjaga asupan nutrisi harian agar tubuh tetap sehat dan kuat.

Buah Penambah Darah Untuk Mencegah Anemia

Berikut merupakan beberapa Buah Penambah Darah Untuk Mencegah Anemia dan mudah untuk kita temukan.

1. Pisang

Pisang adalah salah satu buah yang dapat menambah darah karena terdapat kandungan folat yang sangat tinggi di dalamnya. Di dalam sebuah pisang dengan ukuran sedag, terdapat sekitar 24 mikrogram folat yang bermanfaat dalam membentuk sel darah merah untuk mencegah anemia. Tidak hanya folat, terdapat juga kandungan vitamin C di dalam buah ini yang dapat menyeimbangkan zat besi yang di serap oleh tubuh.

2. Semangka

Terdapat kandungan Vitamin C yang kaya di dalam sebuah Semangka. Vitamin C di dalam semangka dapat mengoptimalkan zat besi terserap dengan baik. Baik dari konsumsi makanan maupun dari suplemen penambah darah yang di konsumsi. Kemudian terdapat juga kandungan vitamin B dan zat besi di dalam buah semangka yang di butuhkan untuk menghasilkan sel darah merah di dalam tubuh.

3. Alpukat

Buah Alpukat sangat di anjurkan untuk menambah darah di karenakan buah ini mengandung vitamin C, asam folat, vitamin E, hingga vitamin K yang kaya. Beberapa kandungan tersebut di yakini dapat membantu pembentukan sel darah merah di dalam tubuh dengan baik. Kemudian di dalam Buah Alpukat juga mengandung asam lemak omega-3 yag cukup tinggi sehingga sangat baik di konsumsi untuk menambah darah terutama bagi ibu hamil. Kandungan ini dapat membantu proses perkembangan janin dan bayi di dalam kandungan.

4. Stroberi

Di dalam buah Stroberi terkandung Vitamin C yang kaya. Vitamin C di dalam stroberi berperan sebagai penambah darah untuk semakin meningkatkan produksi sel darah merah dan mengoptimalkan penyerapan zat besi di dalam tubuh.

5. Pepaya

Tubuh orang dewasa membutuhkan asupan folat sejumlah 400 mikrogram dalam sehari supaya  proses sel darah merah di bentuk menjadi semakin normal. Untuk mencukupi asupan folat di dalam tubuh, kita dapat memakan buah Pepaya. Di dalam 140 gr atau secangkir pepaya terdapat 55 mikrogram folat yang terkandung di dalamnya.

6. Kurma

Tidak hanya di gunakan sebagai pemanis yang alami untuk menggantikan gula, buah Kurma ternyata juga dapat di jadikan sebagai buah penambah darah. Oleh karena itu Kurma sangat cocok untuk di konsumsi oleh orang yang mengidap anemia. Hal ini di karenakan terdapat kandungan zat besi di dalam Buah Kurma yang di perlukan di dalam pembentukan sel darah merah serta untuk pengobatan penyakit anemia.

7. Bit

Buah Bit merupakan umbi-umbian yang ternyata dapat menambah darah dan menyembuhkan anemia. Manfaat ini akan kita dapatkan juga dari kandungan folat yang terdapat di dalam buah bit yang mendukung pembentukan sel darah merah. Kemudian terdapat pula kandungan vitamin C untuk mendukung zat besi menyerap dengan baik di dalam tubuh.

8. Tomat

Buah penambah darah selanjutnya adalah Tomat yang terkenal akan kandungan vitamin C yang kaya di dalamnya. Dengan kita mengonsumsi sebuah tomat yang berukuran sedang, kita sudah bisa memenuhi sekitar 20 persen asupan vitamin C dalam sehari. Kemudian vitamin ini bisa mendukung zat besi menyerap dengan baik agar menurunkan kemungkinan terjadinya anemia karena kurangnya jumlah zat besi dalam tubuh.

9. Delima

Vitamin C, zat besi serta folat merupakan jenis nutrisi yang di perlukan tubuh untuk menyembuhkan kondisi anemia. Ketiga nutrisi akan kita jumpai di dalam buah delima. Dengan mengonsumsi buah Delima, penyerapan zat besi akan semakin optimal dan produksi sel darah merah di tubuh akan semakin meningkat.

10. Buah Naga

Selanjutnya terdapat Buah Naga sebagai buah yang dapat menambah darah di dalam tubuh kita. Buah naga terutama yang berwarna merah memiliki kandungan Vitamin C yang sangat kaya di dalamnya. Kemudian buah naga juga mengandung folat dan zat besi yang terkenal bisa menyembuhkan anemia terutama jika anemia di sebabkan oleh kurangnya kandungan zat besi.

11. Mangga

Berbagai jenis mangga bisa kita konsumsi agar menambah darah di dalam tubuh kita. Manfaat dari Mangga akan kita dapatkan dari kandungan vitamin C dan zat besi yang terdapat di dalamnya. Nutrisi tersebut memiliki peran penting dalam pembentukan sel darah merah dan penyerapan zat besi di dalam tubuh untuk menyembuhkan anemia.

12. Anggur

Di dalam buah Anggur terdapat kandungan Vitamin C dan zat besi yang sangat baik untuk pengidap anemia. Kandungan tersebut akan bermanfaat untuk meningkatkan produksi sel darah merah di dalam tubuh kita. Kemudian Vitamin C juga memiliki peran penting agar zat besi menyerap lebih baik di tubuh.

13. Apel

Apabila kita terserang penyakit anemia karena kurangnya zat besi di dalam tubuh, cobalah untuk mengonsumsi Buah Apel. Pasalnya Apel merupakan satu dari sekian banyak buah yang dapat menambah darah karena terdapat vitamin C dan zat besi di dalamnya yang sangat baik untuk meningkatkan produksi sel darah merah.

Itu dia beberapa Buah Penambah Darah yang sangat penting untuk mengatasi kondisi kekurangan darah di dalam tubuh. Jangan lupa untuk selalu menjaga kesehatan agar tidak mengalami kekurangan darah dengan mengonsumsi Buah Penambah Darah.

Exit mobile version